Forum Sahabat Silat

Bahasa Indonesia => Seputar Dunia Beladiri => JKD => Topic started by: ery on 15/06/2007 15:48

Title: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 15/06/2007 15:48

Untuk menghangatkan Dojo Candradimuka Martial Arts (www.candradimuka-martialarts.blogspot.com), kami akan melaksanakan kelas pertama perkenalan Jeet Kune Do pada Hari Minggu tanggal 24 Juni 2007 pukul 08.00-10.00 pagi.

Materi yang akan disampaikan meliputi: Basic street boxing, Basic clinch fighting, dan Basic ground fighting. Coach: Ery Nugroho dari JKD Indonesia (www.jkdindonesia.com)

Pakaian olahraga bebas, bagi yg mempunya boxing/MMA gloves silahkan dibawa. Kelas perkenalan ini bisa diikuti siapa saja tanpa persyaratan pengalaman latihan beladiri apapun. Train hard, train smart!

Important note: Our training environment is fun, and that all egos are checked at the door.  Our main goal in training is to improve while having a good time doing it. (Sifu Burton Richardson)

hormat kami,

ery nugroho
email: jkdindonesia@yahoo.com
CANDRADIMUKA MARTIAL ARTS
Griya Tiga Angsa
Jl. Pondok Cabe Raya No.5
Ciputat
Konfirmasi: Andi (021-99375253)
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: boencis on 15/06/2007 16:07
Wah menarik nich...!! Kang ery

Kumaha kabarnya kang Juri / Yuri amadin
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: stryker on 16/06/2007 12:55
wah.moga2 bisa dijakarta pas tgl 24
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Sosro_Birowo on 18/06/2007 15:09
ini dia nih yang asyiik...
gue demen deh yang gratis gratis...
Jadi pengen tau gimana warisan ilmu bruce lee..

thanks Kang Ery

muaju teuruuuss..

SB
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: bangajad on 20/06/2007 17:26
Akhirnya, ada juga sahabat kita yang mau membagi ilmunya, walau cuma tingkat Introduction. Sudah lama mau melihat langsung teknik Jeet Kune Do. Pernah sih, lihat gayanya mas Ery di internet. Mudah2 bisa tambah ilmu & pengalaman, terutama mengenai Ground Fighting yang sama sekali buta.
Insya Allah, ane bakal dateng !
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: aircadas on 30/06/2007 21:04
Gimana tuh acaranya, mengapa tidak ada yang tulis disini ya
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Kobok Muka on 01/07/2007 17:22
Aduh, sy baru baca ini thread. Mbok yao lain kali dimasukkan ke milis Mas Ery, saya kan juga pengen meliput acaranya. Apalagi sy belum pernah menulis soal Jeet Kune Doo. Jd penasaran pengen tau materinya...   
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 03/07/2007 11:36

Halo semua,

Saya baca di Forum Kaskus, Bung Rama menuliskan laporan pandangan matanya soal latihan JKD di Candradimuka Martial Arts (thanks bro!). Silahkan lihat di http://kaskus.us/showthread.php?t=564979 (http://kaskus.us/showthread.php?t=564979) 

Dari sahabat silat ada beberapa yang hadir. Ada Ezra si pendekar pemetik bunga, ada Bang Ajad, ada Rama dan ditambah dengan beberapa kawan lain.

Soal liputan ataupun kesan pesan yg lain mungkin baiknya jangan saya yg melaporkan (Ezra atau Bang Ajad mungkin?).

Saya memang ragu untuk umumkan di millis silatindonesia karena memang bukan tentang silat. Saya beranikan diri untuk umumkan di forum ini karena memang disediakan ruangnya untuk “beladiri lain-lain”

Terimakasih semuanya, semoga bagi yang hadir perkenalan JKD dari saya bisa ada manfaatnya

Salam
ery nugroho
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: bangajad on 05/07/2007 08:13
Saya sangat terkesan dengan acara Introduction Class Jeet Kune Do yang diadakan oleh Candradimuka Martial Arts. Mr. Ery Nugroho selaku instruktur dapat memberikan pengajaran dengan baik dan mudah dimengerti.
Walaupun hanya tahap pengenalan, saya bisa sedikit memahami falsafah yang terkandung dalam JKD. Menurut saya, kita harus mengetahui berbagai teknik pertarungan agar selalu siap pada setiap kondisi pertarungan yang terjadi.
Dalam melakukan latihan diperlukan spparing untuk melatih refleks dan insting atau rasa dalam mengaplikasikan teknik-teknik yang kita miliki. Jangan memaksakan teknik-teknik penyerangan yang tidak efektif untuk dilakukan.

Intinya terbukalah untuk setiap jenis beladiri yang ada karena dengan mengetahuinya kita dapat memahami arti beladiri yang sesungguhnya.

Be Lifetime Student of Martial Art !
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 12/07/2007 18:14

Terimakasih atas laporannya Bang Ajad!  [top]

Bagi yang ingin mengenal JKD, saya selalu membuka kesempatan Introduction Class kepada siapa saja. Cukup kumpulkan minimal 2 orang dan kabari kami, saya akan senang hati latihan bersama dan mengenalkan JKD. Free Introduction Class biasanya 5 sesi. Jadi buat yg udah pernah ikut tgl 24 juni kemarin di Candradimuka Martial Arts, jangan ragu untuk terusin supaya kenalannya lebih dalam lagi  :)

salam,
ery nugroho
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: bangajad on 27/07/2007 20:20
Cuma mau memberikan respon yang cepat, ini salah satu artikel tentang Jeet Kune Do yang saya dapat.

[ Principles ] : "Jeet Kune Do"

Jeet Kune Do (jeet coon doe) – sebuah nama yg bisa diterjemahkan sbg "Way of the Intercepting Fist" –sangat berkaitan erat dengan empat prinsip dasar yg dibangun oleh mendiang pendirinya, dan diharapkan bisa menjadi the "ultimate fighting form" yakni :
1) Be like water: selalu berpikiran terbuka dan bersikap “absorb what is useful; disregard what is useless”.
2) Economy of movement: menahan serangan dgn serangan, hindari penggunaan high kicks, dan menangkis secara serentak dengan memukul.
3) Learn the four ranges of combat: yakni kicking, punching, trapping, and grappling.
4) Use the five ways of attack : single angular attack, hand immobilation attack, progressive indirect attack, attack by combinations, and attack by drawing.

Kalau ada yg kurang / tidak jelas, coba hubungi Ery Nugroho di jalanpetarung utk konfirmasi.

Tak seperti di beladiri lainnya, JKD memang mengesampingkan penggunaan “kata” dalam setiap latihan. BL meyakini bahwa seorang petarung akan selalu berhadapan dgn lawan dan kondisi pertarungan yg dapat ber-ubah2 dgn cepat setiap saat.
“Warriors should be fluid, flowing from one movement to the next, drawing techniques from numerous disciplines”, demikian tuturnya saat interview minggu lalu di Bekasi. Dan karena alasan ini pulalah seorang Bruce Lee akhirnya dikenal luas sbg mBah-nya aliran mixed martial arts atau "hybrid martial arts".

Simak pendapat para pengamat MMA sbb :
Forms do not simulate real combat. Forms and “kata” look great, but they are self-perfection... not self-preservation...! The closer your training simulates a fight, the better a fighter you shall become ...., In the realm of martial arts the art is in the performance and the combining of attributes....., Tough is how you train not how you act.....! If you can't realize an element of your training to actual fighting situation then it's a waste of time (in the context of self preservation). Your drills must come as close as can be to what happens in a fight...if they don't you are only cheating yourself.....!
 
“Katas” for most JKD guys are what Bruce Lee used to call dry land swimming (kok kayak iklan minuman sprite aja ya).... ! Jeet Kune Do is the "Way of NO WAY"!
atau :
"Jeet Kune Do is a training and discipline toward the ultimate reality in self-defense, the ultimate reality in simplicity. A true JKD man never opposes force or gives way completely. Be pliable as a spring. Be the complement not the opposition to opponents strength. Make his technique your technique. You should respond to any circumstances without any prearrangement, your action should be like the immediacy of a shadow adapting to a moving object against the sun.

Your task is simply to complete the other half of the oneness spontaneously. There is nothing to "try" to do in the final stage of JKD, opponent, self, "techniques", are all forgotten. Everything simply "flows". The true art of JKD is not to accumulate but to eliminate. Respond like an echo. Adapt like a shadow. Strike like an arrow. Totality and freedom of expression toward the ever changing opponent should be the goal of all practitioners of JKD.

When you understand the root of JKD you will know all it's manifestations." (Bruce Lee)

"Knowing is not enough; we must apply. Willing is not enough; we must do." (Bruce Lee)

Kutipan2 tersebut di “absorb” dari berbagai sumber situs Bruce Lee di internet. Tentunya setelah dilakukan “reject” di sana-sini atas beberapa isi maupun kalimat yg  tak terlalu bermanfaat bagi pembaca.
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 30/07/2007 13:36

Bang Ajad emang nggak ade matinye! Thanks! [top]

PS: tanggal 29 kemaren ada request utk introduction class lagi. Udah saya sms, kok Bang Ajad nggak nongol? Bang Ian Samsudin yang ikut hadir dan latihan. Hari minggu besok tanggal 5 Agustus, ada yg minta introduction class lagi, jangan ragu untuk mampir dan ikut latihan lagi ya!
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Sosro_Birowo on 31/07/2007 10:35
Betul..
daku iseng-iseng pengen tau JKD itu apa ..ya ikutan dan berkenalan dengan langsung..dan ternyata menarik sekali  [top] [top] [top]..

berikut kubikin sedikit kenang2an dari sana..

===
tabik

Ian
==

Posisi Dulu, Baru Aplikasi
(kesan pribadi dari Jet Kun Do Introduction Class)


Mungkin perkenalan pertamaku dengan apa yang disebut saat  ini sebagai Jet Kun Do (JKD) adalah melalui Bruce Lee, tepatnya film-film yang pernah dibintangi oleh beliau seperti Enter the Dragon, Game of the death dan lain sebagainya.  Kata Jet Kun do pertama kali kudengar semasa di Jogya dulu, akan adanya sebuah tempat, garasi rumah, yang dijadikan tempat latihan bagi jet kun do (ataukah jip kun do??) –orang bilang itu ilmu silatnya Bruce Lee--dan tempat itu memasang spanduk pendaftaran di depan gerbangnya.

Sesudah itu kata Jet Kun Do kutemukan di internet akhir-akhir ini setelah banyak berjalan-jalan di dunia maya dan membaca-baca artikel menarik mengenai hidup Sang Bintang, Bruce Lee, dan anak rohaninya yaitu seni beladiri : Jet Kun Do..

Dapat dikatakan persentuhan dengan JKD atau warisan ajaran Bruce Lee lebih di atas kertas atau di atas film…hanya dengan membaca tulisan Bruce Lee atau tulisan orang lain tentang Bruce Lee dan JKD..Dan gawatnya aku sudah merasa tahu sedikit soal JKD ini..

Perkenalan terus berlanjut ketika, bertemu dengan Ery Nugroho di milis silatbogor dan kemudian dengan Yuri Amadin, --seorang yang secara resmi membuka pelatihan  JKD di Indonesia, --dalam sebuah acara di padepokan pencak silat TMII , ketika awal-awal Forum pecinta pencak silat tradisional (FP2STI) dibentuk. Dan lagi-lagi selain berbincang dengan Ery, percengkrama’an ku dengan JKD tidak lebih dengan membaca situs JKD Indonesia dan blogspot milik Ery: jalanpetarung.blogspot.com

Belakangan (tahun 2007), ketika dibukanya dojo Candradimuka di Pondok Cabe, Ery Nugroho mengadakan semacam ‘Introduction Class for JKD’ bagi siapapun yang tertarik dan berminat untuk mengenal maupun mempelajari  JKD. 
Seperti pada Minggu pagi itu, 29 Juli 2007, bertempat di dojo Candradimuka, Griya Tiga Angsa,  Jl Raya Pondok Cabe No.5, Ciputat Tangerang, kelas perkenalan JKD pun digelar dengan Instruktur Sdr Ery Nugroho (seorang  Instruktur Jeet Kune Do dan MMA Coach dari JKD Indonesia www.jkdindonesia.com).

to be continued...

Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Sosro_Birowo on 31/07/2007 10:37
Menguasai Jarak pertarungan

Apa saja yang diberikan pada session perkenalan JKD ini. Pertama-tama mengenal jarak dalam sebuah pertarungan. Suatu hal yang kelihatan  remeh dan tidak mengundang decak kagum ketimbang dengan demonstrasi pemecahan benda keras (kekuatan) atau berjalan di aas api.  Tapi ‘jarak bertarung’ ini sesunggunya sangat penting.

Sebagai praktisi beladiri –sebagaimana diulas oleh Sdr Ery—sangat penting bagi kita untuk mengenal dan menguasai jarak-jarak pertarungan, yang setidaknya dalam JKD, menurut Ery juga, ada sediktinya 5 jarak tarungan yaitu jarak tendang (sekitar satu hingga satu langkah setengah), jarak pukul (sekitar satu atau setengan langkah), jarak ¾ jarak yang nanggung tidak bisa mukul, jarak rapat atau clinch dengan posisi masih berdiri dan jarak gound atau bergumul di lantai. 

Praktisi beladiri seyogyanya mengenal dan mengetahui serta dapat survive dalam semua jarak dan kondisi ini, karena untuk sebuah beladiri kita tidak bisa memastikan jarak mana yang akan kita hadapi  dan karenanya cara terbaik adalah dengan berlatih pada semua jarak  dan kondisi itu; sehingga dalam suatu keadaan kita dituntut untuk bertarung –tepatnya untuk tetap hidup dengan selamat-- dengan atau tanpa jarak, kita selalu siap.
Karena tujuan utama beladiri adalah untuk menyelamatkan hidup, untuk survive.

Penguasaam jarak dan cara bertarung yang tepat berdasarkan jarak itu sangat penting dan sayangnya banyak diremehkan oleh praktisi beladiri. Saya sendiri pun dulunya berpendapat demikian, juga banyak pendapat yang terkesan meremehkan salah satu jarak tarung itu atau aliran yang diwakili olehnya misalnya : “tidak ada guna kita belajar tarungan di bawah atau ground toh kita tidak akan jatuh” atau ujaran yang bernada seloroh “ogah ah gulat-gulat kayak gitu, bau ketek he he..”, atau pula ada sindiran halus “kalau jatuh ya kalah, sudah bukan jagan lagi”..dan banyak lagi.
 
Dan dalam banyak hal, pandanganku sendiri tentang hal ini setelah mengalami  secara langsung bagaimana situasi (sulitnya) bertarung dalam beragam jarak dan kondisi. Sebenarnya hal ini tidaklepas juga dari pengalaman pribadiku yang pernah berkelahi dan entah bagaimana—karena waktumenghadapi keroyokan banyak orang—aku pernah terjatuh, terjerembab ke aspal dengan akibat yang lumayan fatal. Hal ini dikarenakan tidak adanya pengalaman bagaimana caranya agar tetap survive atau bertarung  jika kita –entah bagaimana prosesnya—terjatuh dan seluruh tubuh menyentuh tanah.

Perkenalan JKD yang dibawakan oleh Sdr Ery ini seakan mengingatkan kembali akan pengalaman tersebut dan pentingnya untuk juga tahu dan bila perlu menguasai bagaimana bertarung dengan jarak rapat, atau clinch dengan posisi standing maupun  bergumul di atas lantai. Untuk tidak menganggap enteng atau meremehkan bertarung atau cara untuk tetap survive walaupun sudah jatuh di tanah. 

Dan ternyata sungguh mengguras keringat dan tidak semudah waktu menonton MMA di TV TPI  dulu.  Benar-benar malu hati ini, yang dulunya begitu meremehkan pertarungan dengan cara bergumul di lantai ini atau cara’gulat-gulatan’, ‘guling-gulingan’ di tanah.  Dan terbukti, ketika diadakan semacam ‘praktek’ menghadapi teman yang (dari posisi mount) duduk di atas perut, saya kurang banyak berbuat apa-apa..Ini mungkin akibat terlalu percaya diri adan agak sombong serta takabur. ..Ehh,  malah jadi ingat pertarungan MMA yang waktu itu petarung dari Jepang Sakuraba, ato gracie--yang banyak menjatuhkan lawan dari segala macam disiplin dan ilmu beladiri termasuk dari aliran yang mengutamakan berdiri atau standing.  Kupikir juga itulah sebabnya, sejalan semakin derasnya arus MMA, banyak petarung atau praktisi beladiri juga belajar cara bertarung ground ala gulat atau jiu jit su.

Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Sosro_Birowo on 31/07/2007 10:38
Metode Serangan tangan dan Pola Langkah

Menimbang bahwa Bruce Lee belajar serius dari boxing atau tinju,maka pengaruh ini cukup terasa pada dasar-dasar pukulan dan juga cara berdiri (semacam kuda-kuda) serta pola melangkahnya.  Tentu saja unsur efisiensi, dan asas manfaat (daya guna) dengan memperhatikan pola gerak anatomi tubuh manusia, menjadi pertimbangan utama. 

Pukulan jap, hook dan cross yang diajarkan diikuti dengan    posisi kaki dan pola langkah yang khas; menjadi cara  yang dipakai dalam JKD.  Dalam perkenalan awal dan singkat ini, hal ini juga diajarkan oleh Instruktur Ery.

Indonesia semestinya beruntung karena instruktur JKD Indonesia memang mereka yang benar-benar menguasai bidangnya, hal ini setidaknya , tercermin dari instruktur Ery yang dengan kesabaran memberikan contoh; dan dengan kewibaan mengoreksi banyak hal yang belum tepat dalam mengesekusi tekhnik tanpa menyakiti hati murdnya atau  membuat suasana menjadi tegang dan menciptakan atmosfer terlalu serius.  Dengan metode latihan drilling perseorangan yang dilakukan secara bersama  , kemudian dilanjutkan dengan aplikasi dengan partner, memberikan kemudahan dalam menangkap dan untuk selanjutnya  mempraktekkan baik gerak dasar melangkah, memukul, mengaplikasikan kuncian, menjatuhkan lawan, ataupun membebaskan diri dari himpitan lawan dalam kondisi yang sulit. 

Dalam banyak kasus, ternyata posisi kita terhadap lawan memegang peranan yang sangat penting.  Itulah berulangkali ditekankan oleh instruktu Ery, yaitu  untuk mendapatkan dulu posisi yang ‘unggul’, yang enak dan nyaman  dari lawan baru kemudian melakukan tehnik  selanjutnya semisal kuncian, jatuhan, bantingan ataupun yang lainnya.   


Waktu pun berjalan dengan tidak terasa, selain keringat yang mengucur deras dan keasyikan menikmati semua sajian tehnik JKD.  Tak terasa dua jam sudah lewat dan perkenalan pun harus disudahi.

==
Perkenalan singkat ini membuka mataku akan kekayaan beladiri di dunia. Akan hormat bagi para pendekar dan praktisi dari bermacam aliran pada keunikan dan kekuatan  metode dan tehnik mereka, akan dedikasi dan kesungguhan mereka dalam menapaki jalan ksatria ini. Dan mengikis kesombongan serta kepicikan akan aliranku sendiri, akan kehebatanku sendiri; akan langit di atas langit..Oh Betapa sedikit sebenarnya yang baru aku tahu dan pahami; dan betapa besar sombong diri ini dengan sedikit ilmu dan pengetahuan yang secuil itu..

Terima Kasih untuk Instruktur JKD , Sdr Ery Nugroho dan juga teman-teman lain yang telah mengajarkan bahwa ilmu itu semakin didalami, semakin sedikit yang kuketahui; semakin tinggi didaki, semakin banyak hal belum diketahui; akan adanya langit di atas langit dan tanpa kerendahan hati, ilmu apapun itu hanya membawa kesombongan dan kehancuran …


(untuk keterangan soal Dojo Candradimuka lihat http://candradimuka-martialarts.blogspot.com/ dan untuk JKD : Indonesia www.jkdindonesia.com).


Jakarta, 30 Juli 2007

Ian S
(yang iseng iseng ikut free class untuk perkenalan JKD;)

Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: bangajad on 06/08/2007 01:23
Untuk Mr. Ery, maaf mengenai konfirmasi yang selalu telat dari saya. SMS-nya selalu telat diterima, senang banget kalo masih diundang buat latihan.
Setiap hari Minggu saya selalu berusaha mengunjungi tempat-tempat yang bisa menambah wawasan saya mengenai beladiri.
Tanggal 29/07/07 saya melihat pertandingan Karate yang enggak jelas acaranya.
Kalau untuk hari ini (05/08/07) saya baru tahu sekarang, tadi pagi niatnya mau silahturahmi ke bekas murid silat Alm. Engkong saya, malah ketemu adik yang baru pulang tugas dari Papua. Akhirnya membahas sedikit teknik JKD yang pernah didapat sampai keringetan. Dia excited banget, dia bilang salam buat yang instrukturnya.
Mudah-mudahan lain kali kita bisa latihan bareng lagi !
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 06/08/2007 14:27

Anytime Bro  8), seperti saya pernah posting sebelumnya, introduction class boleh ikut sampai 5 kali, jadi jangan ragu untuk ikut lagi
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: zimri on 12/08/2007 20:04
halo mas2 semua, aku mau tanya kira2 dapat buku teknik, jurus, dsb JKD di mana ya? :-[
semoga bisa membantu aku.
aku salah satu murid JKD di salatiga (jateng) sampai sekarang masih latihan dengan sabuk biru. aku latihan sudah 5 tahun, tapi ga dapat materi sama sekali selama 5 tahun itu aja materinya makanya saya tidak berani naik ke sabuk coklat atau hitam, karena aku masih mengharapkan mendapatkan materi tambahan lagi :(


semoga ada yg bisa membantu   ^:)^
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rmunadji on 24/08/2007 15:01
Cuma mau memberikan respon yang cepat, ini salah satu artikel tentang Jeet Kune Do yang saya dapat.

[ Principles ] : "Jeet Kune Do"

Jeet Kune Do (jeet coon doe) – sebuah nama yg bisa diterjemahkan sbg "Way of the Intercepting Fist" –sangat berkaitan erat dengan empat prinsip dasar yg dibangun oleh mendiang pendirinya, dan diharapkan bisa menjadi the "ultimate fighting form" yakni :
1) Be like water: selalu berpikiran terbuka dan bersikap “absorb what is useful; disregard what is useless”.
2) Economy of movement: menahan serangan dgn serangan, hindari penggunaan high kicks, dan menangkis secara serentak dengan memukul.
3) Learn the four ranges of combat: yakni kicking, punching, trapping, and grappling.
4) Use the five ways of attack : single angular attack, hand immobilation attack, progressive indirect attack, attack by combinations, and attack by drawing.


hmm.... sepertinya pernah baca nih... he he he he ...
Alhamdulillah kutipannya bermanfaat ....
Halo Boss Ery apa kabar.... saya nyasar nih ke sini.... boleh 'kan
wassalam....

RMunadji
http://mixedfighting.blogspot.com
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 27/08/2007 11:58

Wah gembong Blog MixedFighting masuk sini hehehe welcome mas!

Untuk Mas Zimri, Sifu Yuri Amadin pernah menulis buku berjudul MMA: Teknik, Prinsip, dan Metode Latihan. Ada teknik-teknik JKD di sana. Silahkan lihat di:

http://www.gramedia.com/buku_detail.asp?id=EGOK4731&kat=3  (http://www.gramedia.com/buku_detail.asp?id=EGOK4731&kat=3)

semoga bermanfaat


Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rmunadji on 27/08/2007 12:20
Alhamdulillah..... senang sekali saya bisa ketemu teman2 di sini. Sebenarnya sudah lama kepingin ngobrol tapi malu n minder.... he he he he!

Soal buku Yuri, (bukannya ngiklanin), waktu di Gramedia bekasi saya beli, kata yg jaga.... wah ini pembeli pertama.... (maaf 'sombong'), mustinya dapet diskon ya? Dan isinya benar2 membuka mata saya tentang apa itu MMA (suwer). Lha saya silat n karate aja gak ngarti apalagi 'MMA'? Tapi setelah membaca buku Yuri, saya jadi enak nonton TPIFC waktu itu, yg pd prinsipnya banyak pesilat ikut bertanding.....

Salam
R Munadji ^:)^
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Elang on 27/08/2007 13:33
Kalo tidak keberatan bagi yg tahu apa itu MMA dsb, mohon dong di buat thread baru mengenai MMA, krn masih banyak orang yg tidak tahu MMA itu apa, mungkin dengan adanya thread MMA ini akan membagun pemahamana ilmu beladiri yg canggih he he...
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rmunadji on 28/08/2007 09:18
wah.... bisa nanya sama kang Ery tuh ..... JKD kan MMA juga ya.....? Kalo menurut saya mah MMA adalah 'bela diri gado2' alias 'semuanya dipakai'. Lha MMA sendiri kan kepanjangan dari "macam-macam ada"

He he he he....
Hayo mang... ^:)^
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Red Hawk on 05/10/2007 00:26
mas, mau nanya, latihan JKD dimana yah
saya pernah dengar tentang yuri amadin yang belajar langsung dari murid Bruce Lee. tapi tarifnya mahal banget. saya gak sanggup. ada yang terjangkau gak yah?
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rmunadji on 08/10/2007 07:54
lha iya di tempat kang Ery tuh...coba deh baca dari awal mas....
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: pejoang on 20/01/2008 16:33
maaf mas saya mau tanya. 1.apakah jkd adalah beladiri tangan kosong?
                                     2.apakah untuk mengikuti latihan jkd biayanya           mahal?kira kira berapa
trims mohon infonya sangat dinanti infonya mohon  :)
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 20/01/2008 17:21

Halo mas pejoang, untuk infonya silahkan buka web kami www.jkdindonesia.com (http://www.jkdindonesia.com) .

Sementara ini JKD-Indonesia ada di 3 lokasi

1. JKDI Headquarter, Jl.Kemang Dalam X No.3B
2. JKDI Bandung, Defense Factory
3. JKDI Ciputat, Candradimuka Martial Arts Club
http://candradimuka-martialarts.blogspot.com/ (http://candradimuka-martialarts.blogspot.com/)

Pada prinsipnya di JKD kami berlatih untuk berbagai jarak dan situasi pertarungan (kicking range, boxing, close-quarter, clinch, and ground-fighting), termasuk penggunaan senjata (weaponry). Basis senjata yang kami latih ialah Knife and Stick Fighting.

semoga bermanfaat
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Senopati on 20/01/2008 19:15
Hormat mas Ery,

Prinsip di JKD hampir sama dengan pencak silat yang pernah saya pelajari, yaitu Pencak Silat Concept.
Untuk senjata di PSC banyak diajarkan tongkat/pentung, pisau dan kerambit.
JKD top deh dan semoga sukses Candradimuka Martial Arts nya mas.

Salam,
Senopati
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 21/01/2008 08:53

Halo Mas Senopati, salam kenal ya  :) thanks  [top]
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: DasaMan on 21/01/2008 16:18
aku salah satu murid JKD di salatiga (jateng) sampai sekarang masih latihan dengan sabuk biru. aku latihan sudah 5 tahun, tapi ga dapat materi sama sekali selama 5 tahun itu aja materinya makanya saya tidak berani naik ke sabuk coklat atau hitam, karena aku masih mengharapkan mendapatkan materi tambahan lagi

Ini JKD yang Jeet Kune Do turunan dari Bruce Lee, atau Jit Kun Do yang asli karya anak bangsa Indonesia?
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: pejoang on 29/01/2008 17:45
maaf mas saya mau tanya lagi . saya sekarang udah ikutan jit kun do di daerah bandung tapi ternyata beda sama alamat yang anda telah kasih.yang saya mau tanyakan, 1.apakah berarti cabang jit kun do yang saya ikuti itu liar. 2.bila liar apakah setiap jurusnya beda. 3. katanya jit kun do itu adalah beladiri koloborasi antara karate, aikido,judo dan lain lain apakah itu benar?. 4.tapi jit kun do yang sekarang saya ikuti memilii izin menpora. bagaimana ini mohon sangat mohon infonya karena sya baru pemula dalam hal beladiri saya pelajar. trims mohon infonya lagi. trims :) ???
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 30/01/2008 00:08

Halo Mas Pejoang,

Mohon maaf saya tidak punya informasi yang cukup tentang sekolah JKD lain di Bandung. Namun demikian, bahwa kami tidak mengetahui info itu bukan kemudian berarti sekolah JKD tsb adalah “liar” karena sangat mungkin sekolah anda merupakan sekolah JKD yang kredibel hanya saja berbeda lineage ataupun dari cabang JKD family tree yang berbeda.

Mudahnya, silahkan anda tanya lineage (jalur ilmu) sekolah tsb, bagaimana urutan silsilah para instruktur JKD di sekolah anda hingga sampai kepada Lee Jun Fan. Biasanya paling tidak sekolah JKD di manapun akan bisa menyambungkan urut-urutan ini sampai kepada salah satu murid Bruce Lee yang berhak mengajar seperti: Taky Kimura, James Yimm Lee, atau Dan Inosanto (dalam beberapa sekolah ada juga yang bersambung melalui Ted Wong). Sejauh sekolah tersebut bisa menyambungkan silsilah kepada beberapa nama tadi, saya kira sekolah JKD tersebut bisa dikatakan kredibel dan sah untuk mengajarkan JKD.

Soal izin Menpora mungkin tidak terlalu relevan dalam hal ini karena izin tersebut adalah kelengkapan formal saja yang tentunya sangat baik saja untuk dimiliki sebagai kelengkapan dan kerapihan berorganisasi dan berkegiatan.

thanks n semoga membantu
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: kohbud on 30/01/2008 06:45
Salam kenal, Mas Ery,

Salut untuk JKD !

Boleh numpang tanya, gak ? tentang 'floating punch' atau 'pukulan 3 inchi'-nya Bruce Lee... apa sih itu ? Bentuknya dan prinsipnya seperti apa ya? Apakah JKDI mengajarkannya ?

Itu aja dulu.. Maju terus JKD Indonesia !!

Thanks.
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: DasaMan on 30/01/2008 11:32
maaf mas saya mau tanya lagi . saya sekarang udah ikutan jit kun do di daerah bandung tapi ternyata beda sama alamat yang anda telah kasih.

Perlu diketahui bahwa AFAIK ada 2 JKD di Indonesia:

JKD dalam arti JEET KUNE DO, yaitu yang berasal dari Bruce Lee (kelompok Yuri Amadin memiliki lisensi resmi dari lineage ini),

JKD dalam arti JIT KUN DO, yang merupakan suatu ilmu beladiri kreasi anak bangsa Indonesia. Menurut Sensei Darmawan, yang mengajarkan ilmu Kyurai Jujutsu di GOR GGM, JIT KUN DO adalah ilmu gabungan dari juJITsu (kemungkinan IJI atau JCI), KUN tao, dan karate DO.

Kedua JKD ini tidak saling berhubungan.
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: m.uci on 30/01/2008 14:35
maaf mas saya mau tanya lagi . saya sekarang udah ikutan jit kun do di daerah bandung tapi ternyata beda sama alamat yang anda telah kasih.yang saya mau tanyakan, 1.apakah berarti cabang jit kun do yang saya ikuti itu liar. 2.bila liar apakah setiap jurusnya beda. 3. katanya jit kun do itu adalah beladiri koloborasi antara karate, aikido,judo dan lain lain apakah itu benar?. 4.tapi jit kun do yang sekarang saya ikuti memilii izin menpora. bagaimana ini mohon sangat mohon infonya karena sya baru pemula dalam hal beladiri saya pelajar. trims mohon infonya lagi. trims :) ???

Hallo semua, saya member baru. Saya Uci rekannya Ery Nugroho dan saya adalah salah satu instruktur di JKDI bandung/ Defense Factory. Karena saya berasal dari Bandung, saya tau benar bahwa Jit Kun Do yg Mas Pejoang sedang tekuni saat ini tidak ada hubungannya dengan JKD (Jeet Kune Do) milik B.Lee atau murid-muridnya.




JKDI



 
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: m.uci on 31/01/2008 15:43
Salam kenal, Mas Ery,

Salut untuk JKD !

Boleh numpang tanya, gak ? tentang 'floating punch' atau 'pukulan 3 inchi'-nya Bruce Lee... apa sih itu ? Bentuknya dan prinsipnya seperti apa ya? Apakah JKDI mengajarkannya ?

Itu aja dulu.. Maju terus JKD Indonesia !!

Thanks.

Halo Kohbud,

Mungkin yg dimaksud one inch punch-nya B.Lee ya? kami di JKDI tidak menggunakan teknik ini dan tidak tau bagaimana melakukannya.

Setahu saya Lee mengadopsi teknik one inch punch ini dari Wing Chun itu bisa dilihat dari kepalan vertikal yg dia gunakan saat melakukan teknik ini

kalau bisa dapat buku dg judul B.Lee fighting method disana ada foto dari posisi pergelangan tangan dan posisi kepalanya (vertikal) dan sedikit penjelasannya mengenai teknik ini plus foto2 waktu Lee mendemonstrasikannya di tengah-tengah acara pertandingan karate di Long Beach 1966








Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rmunadji on 01/02/2008 08:40
halo semua.... mendengar istilah 'one inch punch' jadi ingat jaman dulu ya..... apakah ini ada hubungannya dgn tenaga dalam ya Om Uci?
Kalo Long beach itu apa di daerah bekasi ya...:) (long beach = rawa panjang?)
maaf jika kurang berkenan... :)
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: kohbud on 04/02/2008 06:26

Halo Kohbud,

Mungkin yg dimaksud one inch punch-nya B.Lee ya? kami di JKDI tidak menggunakan teknik ini dan tidak tau bagaimana melakukannya.

Setahu saya Lee mengadopsi teknik one inch punch ini dari Wing Chun itu bisa dilihat dari kepalan vertikal yg dia gunakan saat melakukan teknik ini

kalau bisa dapat buku dg judul B.Lee fighting method disana ada foto dari posisi pergelangan tangan dan posisi kepalanya (vertikal) dan sedikit penjelasannya mengenai teknik ini plus foto2 waktu Lee mendemonstrasikannya di tengah-tengah acara pertandingan karate di Long Beach 1966



Salam, Kang Uci,

Terima kasih banyak atas jawabannya. 'one inch punch', 'three inch punch' ato 'floating punch' setahu saya merujuk pada teknik pukulan yang sama. Kalo tidak salah salah seorang murid Bruce Lee (yang saya lupa namanya) sudah menerbitkan buku yang membahas teknik ini, kalo tidak salah judul bukunya 'Floating Punch'(?), tapi sayang, walaupun disertai dengan deskripsi latihan yang cukup baik, untuk menguasainya tidak mudah. Tampaknya, seperti biasanya, bimbingan seorang guru dibutuhkan disini.

Mohon maaf, Kang Uci, bukan maksud saya 'nge-tes', tapi saya memang benar-benar bertanya, siapa tau dari rekan-rekan JKDI ada yang menguasainya. Tapi bila tidak, ya tentu saja tidak apa-apa dan tidak berarti apapun, karena saya yakin tentunya masih banyak teknik-teknik lain di JKDI yang tidak kalah ampuhnya  :)

Terima kasih atas jawaban dan kejujurannya.  [top] Jaman sekarang cari orang jujur susah   :'(

Mohon maaf bila ada yang kurang berkenan.

Maju terus JKDI


Salam,

kohbud

Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Mantrijeron14 on 28/02/2008 13:34
Mas Erry,
Saya sudah pernah beli VCD, dvd JKD tapi versi Taiwan, dan di situ gak ada diajarkan ttg ground fighting??? Dimana saya bisa beli vcd/dvd yg modelnya bung Erry dan Yuri Amadin?? MMA oriented ngono lho mass.. x-))

Saya juga baca "The Tao of JKD" dan bukune Yuri amadin, kalo liat blog dan aktivitas mas Erry, kayanya bisa juga tuh nulis buku.. tp yg aplikatif mas; misalnya JKD for knife fighting, JKD locks and Chokes, etc lah!!!

wassalam
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: DasaMan on 29/02/2008 10:48
Saya sudah pernah beli VCD, dvd JKD tapi versi Taiwan, dan di situ gak ada diajarkan ttg ground fighting??? Dimana saya bisa beli vcd/dvd yg modelnya bung Erry dan Yuri Amadin?? MMA oriented ngono lho mass.. x-))

Siapa tahu itu JKD versi zaman belum ketemu Gene leBell atau Gracie, jadinya belum main ground fighting. Kan ada cerita bahwa seorang judoka juara Amerika iseng main2 ama Bruce Lee, main standup kalah cepet mulu, akhirnya si judoka tiduran dan ngajak Bruce Lee main bawah, eh Bruce Lee bilang "Mending gue ngeloyor pergi dech..." :D

Ceritanya ada di http://www.ejmas.com kalo gak salah inget :D
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: m.uci on 03/03/2008 12:52
Mantrijeron14, selain buku tentang MMA, Yuri juga menerbitkan dvd JKDI yg diambil saat seminar di Semarang. Jadi adegan yg diambil live, tidak ada retake, coba saja kontak Yuri via hp atau e-mail (cek lgs di www.jkdindonesia.com).

Mengenai dvd lain (dari luar negeri) versi JKD yg meng-cover materi stand up, clinch, ground fighting, bisa lihat materi video di website-nya straight blast gym (www.straightblastgym.com) , jkd unlimited-nya Burton Richardson (www.jkdunlimited.com) salah satu guru dari sekian banyak guru Yuri.

just fyi: JKD saat B. Lee masih hidup sudah menggunakan banyak teknik ground fighting yg diambil dari Judo dan wrestling. B.Lee banyak belajar grappling dari Gene Le Belle dan dari salah seorang muridnya (meninggal 2007 lalu) Larry Hartsell. Lee juga sudah memasukkan teknik bertarung MMA (stand up, trapping, ground fighting) dalam filmnya pada tahun 70an, coba saja cek lagi teknik submission-nya di pembukaan film Enter The Dragon, double leg take down-nya di The Way of The Dragon saat bertarung dg Bob Wall atau dalam duel dg Jae Han Jie di Game of Death.
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rico.f on 25/04/2008 15:18
Salam perkenalan,

Sebelumnya saya mohon maaf, apabila saya hadir di forum ini menimbulkan kesan yg kurang baik dgn apa yang akan saya haturkan...

Salam kenal untuk DasaMan, cerita anda itu saya juga pernah dengar...bahkan Gene Lebelle tercatat dalam sejarah sebagai satu2nya orang yg pernah mengalahkan Bruce Lee dalam pertarungan persahabatan/sparring, dengan menggunakan tehnik wrestling yg dikenal sebagai 'The Fireman's Quarry' ciptaan Gene Labelle juga kalau tidak salah..dan banyak digunakan di MMA, dgn tehnik dan nama yg berbeda...

Salam kenal juga utk m.uci, anda benar sekali, bahwa BL sudah melakukan tehnik2 yang bersifat 'eclectic' atau campuran dimasanya yaitu 60an-70-an, sehingga JKD-nya BL dianggap bukan sebagai ilmu bela diri, dan sempat dilecehkan banyak pihak karena seenak2nya mencampurkan style...dan saya justru kaget ketika membaca posting anda bahwa Larry Hartsell sudah meninggal...semoga RIP deh..saya sering membaca dan senang dengan tehnik2 yg diverikan mendiang Larry dari majalah spt Inside Kung-fu dan Inside Karate..

Salam kenal untuk kohbud...Mohon maaf lagi kalau saya ada kesan 'Sok Teu' ..Sehubungan dengan tekhnik One-Inch-Punch ini, saya ingin men-transfer, sekali lagi mohon maaf..mohon maaf..mohon maaf..tidak ada maksud untuk menyombongkan atau mengajari...saya ingin SHARING pengalaman...mungkin ada yg berminat...Karena awal mula saya mempelajari tekhnik 'One & Three inch punch' atau lebih singkat dikenal sebagai 'floating punch' ini di tahun 1990..melalui majalah Inside Kung-fu (yg sudah hilang dipinjam teman ::)) dan buku yg langsung dibuat oleh salah satu murid pertama Bruce Lee sendiri, yg bernama James W. Demille...saya punya bukunya dan dipinjam oleh teman dan belum kembali..hehe..menurut dia, masih ada dan tersimpan dengan baik..namun apabila ada yg berminat bisa beli melalui Amazon:

http://www.amazon.com/Bruce-Lees-Inch-Power-Punch/dp/0918642027/ref=cm_cr_pr_pb_t

Bukan promosi, cuma reference buku bagi yg ingin meguasai tehnik yg cukup dahsyat ini...(saya sih gak kenal sama James W. Demille itu)

Sejak tahun 1990, saya berlatih tekhnik ini sendiri, dan menjadikan adik-adik saya, sepupu, teman-teman dekat menjadi kelinci percobaan  ::) ...dan banyak yang kapok...hehe...dengan trial dan error bertahun2 (sampe patah tulang tangan saya..hehe...yes, it's true,...seriously)...akhirnya saya merasa bahwa, boleh dikatakan saya berhasil menguasai tekhnik ini..

Dulu, saya amat sangat merahasiakan ilmu ini, karena, dengan sejujurnya, saya khawatir digunakan untuk hal-hal yg tidak baik (dendam, tawuran dlsb.) hanya segelintir orang yg saya benar2 percaya saya share tekhnik ini..dan dari pengalaman saya men-transfer ilmu ini, saya menemukan bahwa tidak semua orang bisa dengan baik mem-praktekkannya...bukan karena fisik, atau krn kurang latihan...tapi lebih kepada koordinasi tubuh dan feeling...percaya atau tidak, saya pernah share kepada teman yg badannya tegap dan kekar, dia seorang body-builder...dan sampai sekarang saya rasa dia belum mampu mempraktekannya...sementara, saya pernah share kpd teman yg seorang guitarist/musikus..hanya sekali coba...tubuh saya mental sejauh 1,5 meter...ini sangat baik hasilnya bagi seseorang yg tidak memiliki latar belakang beladiri, tapi memiliki koordinasi tubuh dan feeling yg kuat...aneh memang..tapi itulah kenyataannya...dan tentunya apabila ini dipraktekkan oleh sesorang yg menguasai bela diri, beserta koordinasi tubuh dan feeling yg kuat...hasilnya jauh lebih dahsyat...hasil terjauh yg pernah saya lihat adalah tubuh yg terdorong/terpental hingga 3,5 meter...(!)

Melalui forum ini, saya sangat ingin men-share tekhnik ini, dengan harapan semoga dapat bisa bermanfaat bg siapapun yg berminat...namun jangan kecewa kalau ternyata anda salah satu yg tidak bisa mempraktekkannya...dan tentunya dengan harapan agar tekhnik ini tidak digunakan sembarangan (sebenarnya semua tehknik tidak boleh dipakai sembarangan..) karena tekhnik ini memang menghasilkan impact yg luar biasa, dan merusak bagian dalam tubuh yg diserang...apabila dilakukan dengan benar...

Mungkin melalui topik terbuka bisa dibahas, tapi akan jauh lebih baik kalau mempraktekkannya bersama-sama melalui kopi darat.

Akhir kata dari posting yg sangat panjang ini...sekali lagi saya mohon maaf sebesar2nya apabila ada kata2 yg tidak berkenan...tidak ada maksud lain dari saya kecuali untuk saling sharing...
Saya percaya benar bahwa: "Ilmu beladiri adalah ilmu yg sangat penting tapi inilah ilmu yg sebisa mungkin tidak usah pernah digunakan..."

Salam Silat,


RICO
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: srdananjaya on 25/04/2008 15:39
@ kang rico..

mangga atuh.. :)

silahkan dibuat saja thread pukulan 1 inchinya.. sharing2 ilmu yang didapat.. ..

salam kenal
sunan
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Unknown on 25/04/2008 15:59
iya, mas rico...
ayo cepetan sharing...tuh jg ada gan ery JKD di sini

salam kenal deh..
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Antara on 25/04/2008 16:21
Selamat datang juga Mas Rico...

Tapi sebelumnya ikut minta maaf juga, buku yang dimaksud sudah lama hilang
dari stock Amazon.com... jadi kita tidak bisa pesan lagi. Saya sendiri sudah
lama masukkan buku itu dalam wish-list.

... dan juga maaf lagi, setahu saya Kohbud justru memiliki satu copy buku itu
yang sudah dipelajarinya sejak awal tahun 90-an... entah tinggal sisa berapa
inchi pukulannya sekarang  ;D

Sayang yang bersangkutan sekarang sedang berdiam nun jauh di sana,
mendalami ilmu perkerisan dari para empu di London.

Kita tunggu pencerahannya dari Mas Rico, saya yakin Mas Ery tidak akan
keberatan kalau tempatnya kita pinjam untuk sesi sharing ilmu... namanya juga
belajar sama-sama... 8)

Ya kan, Mas Ery?
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: sedyaleksana on 25/04/2008 16:38
Bang Ochid, Kang Sunan, geser dikit ya..
saya numpang mau nyimak ilmu baru....

Buat mas Rico, met kenal.
Ditunggu sharingnya.

Makasih
Chandrasa
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: ery on 25/04/2008 16:56
Halo semua, wah maaf baru baca lagi thread ini, ternyata sudah panjang juga :)

Soal One-Inch punch, sudah dijawab sebelomnya oleh kakak seperguruan saya Kang Uci. Kang Uci adalah Instructor di JKD Indonesia di Bandung, Defense Factory Club.

Buat mas Rico, silahkan saja dan terimakasih kalau mau sharing pengetahuannya soal teknik one-inch punch ini.

monggo dilanjut diskusinya  [top]
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: srdananjaya on 25/04/2008 17:09
apakah ini sama dengan pukulan sot ngglesor..? ah.. makin penasaran aja nih.. :)

'geser2 duduk'..wah.. kursinya sesek.. betiga ama mas chandrasa soalnye.. ;D

salam
sunan
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Unknown on 25/04/2008 17:11
Salam perkenalan,
...
Melalui forum ini, saya sangat ingin men-share tekhnik ini, dengan harapan semoga dapat bisa bermanfaat bg siapapun yg berminat...namun jangan kecewa kalau ternyata anda salah satu yg tidak bisa mempraktekkannya...dan tentunya dengan harapan agar tekhnik ini tidak digunakan sembarangan (sebenarnya semua tehknik tidak boleh dipakai sembarangan..) karena tekhnik ini memang menghasilkan impact yg luar biasa, dan merusak bagian dalam tubuh yg diserang...apabila dilakukan dengan benar...

Salam Silat,
RICO

wah, makin ga sabar nih, mas..
cepetan dong sharing.. tapi kayak nya ane termasuk yang ga mampu nih.. :-[ :-[ :-[
piis
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Antara on 26/04/2008 13:42
Gan Rashid mah pake merendah... paling juga nanti juragan kita ini yang bisa
duluan...  [top]

Berhubung kata Mas Rico sendiri bahwa sharing ini sebaiknya dilakukan melalui
kopi darat, gimana kalo kita bikin acara ketemuan... misalnya di perguruannya
Kang Ery, khan masih satu ilmu satu guru tuh...

Tapi tergantung Mas Rico ya? Mas Rico sendiri tinggal di mana? Biar bisa kita
perhitungkan tempat yang deket...

Kalau sudah terjadi mufakat, tinggal kita tentukan waktunya...

* Waktunya jangan terlalu mendadak... soalnya harus masukkin permohonan ijin
rangkap tiga dulu ke istri... *
:-X
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rico.f on 28/04/2008 15:51
Salam kenal buat semuaa!

mohon maaf kalo baru jawab...soalnya saya internet-annya di kantor..mohon maklum..hehe

Saya berterima kasih pada semua dan sangat senang sekali dapat diterima dengan sangat baik oleh semua teman2 disini...dan seperti yg saya sudah post di thread: perkenalan,..saya sangat terharu bahwa ternyata masih ada teman2 yg perduli dengan silat warisan bangsa kita, dan memiliki prinsip open-minded, yg terbuka utk berbagai ilmu beladiri dari perguruan maupun aliran manapun..(karena waktu saya open-minded seperti ini di tahun 80-an, saya dibilang gak loyal, gak berpegang sama satu ilmu, dan pecicilan...hehe..sedih juga dulu itu..)

Pada dasarnya, sebelum kita bertemu kopi darat, mungkin saya bisa posting beberapa materi2 foto maupun film yg saya dapat dari web mengenai pukulan ini, dan membahasnya secara tertulis dulu di thread...Insya Allah kalo bisa hari sabtu atau minggu kita kumpul..mungkin bisa minggu depan tgl 3 atau 4?

Buat mas ery nugroho, salam kenal dan terima kasih banget lho, saya dikasih izin utk membuka thread 1 inch punch ini...
Salam kenal utk ms Antara, mas ochid, mas srdananjaya, mas sedyaleksana semoga kita bisa bahas dan untuk selanjutnya ketemuan utk sama2 praktek pukulan dahsyat ini...

oh, tapi maaf lagi...sekedar mengingatkan, semua jurus betapapun hebatnya...pasti ada kelemahannya...demikian juga tehnik ini...nah utk selanjutnya membahas kelemahanya ada dimana..saya akan segera buka thread...

sebelum dan sesudahnya...saya ucapkan sekali lagi banyak terima kasih untuk moderator dan teman2 yang mengizinkan dan mendukung saya utk membahas tehnik 1 inch punch ini...

Salam Silat,
RICO
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rico.f on 29/04/2008 13:03
Maaf...kalo mo mulai thread baru gimana carnya ya?...sori..newbie bgt kalo urusan forum2an...Many Thx in advance..

Salam Silat,
RICO
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Dodol Buluk on 29/04/2008 13:11
Salam..


wah berita kayak beginian neh yang aye tunggu...kalo ada teknik 1 inch punch pasti ada dong yang "No Gap Punch"...monggo deh Mas Rico di share ke aye juga

DB

(calon kagak bisa 1' punch dan masih bingung mas)
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Ranggalana on 29/04/2008 14:00
Mas Rico, kayaknya kalo mau nerusin wejangan tentang No Gap Punch itu bisa di sini. Kalo mau buka thread baru ya tinggal click. Gitu aja koq repot. Di tunggu nih! Buruan dong!

Salam hangat,
Ranggalana
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Dodol Buluk on 29/04/2008 14:22
salam...


permisi mas Bram....panjenengan ngalangin kiper neh...(*kiper mode on) sambil nunggu penjelasan mas Rico...(*sambil ketes-ketes) ada baiknya 1 inch punch dulu mas....takut nanti sayah jadi bingung...( udah ndableg eh bingung lagi...kasian pisan euy)


nDaBleg
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rico.f on 29/04/2008 15:59
Ok deh...

Prinsip2nya dulu ya:

Pukulan ini adalah gabungan sempurna antara dorongan dan hantaman. Bruce Lee menemukan bahwa sebenarnya jarak impact efektif dan dengan penggunaan tenaga maksimal, bukan diambil dari momentum seperti pukulan yg dilakukan dalam tinju (haymaker) tapi cukup 1 inchi atau 3 inchi..jadi kalau mau diringkas, kesimpulan saya; pukulan ini adalah pukulan semacam jab, yg memanfaatkan konversi berat badan menuju satu titik pada diri kita (senjata) dan satu titik pada diri lawan (target).

1. inti dari pukulan ini adalah otot yg lemas, pikiran yg fokus...lalu meledak! memang sepertinya simple...tapi dibalik ini, ada filosofi yg bagus sekali (memang mirip sama pukulan Wing Chun, dan mungkin kurang lebih seperti Fah jing yg dibahas oleh Mas Kohshen)..nah utk mencapai kondisi tenang lalu meledak ini ada kondisi yg dinamakan sebagai 'anchor point' yg kita ciptakan didalam minda/pikiran kita masing-masing...(ini sebenarnya mengacu kepada 'instant self-hypnosis')...jgn khawatir..gak butuh lama kok utk membuatnya...nah...anchor point ini dimunculkan oleh 'trigger' berupa kata2 (kaya rapalan, tapi kata2nya terserah..wong utk diri sendiri kok..bisa Bismillah, bisa 'focus', kalo saya pake 'energize' - soalnya byk kepengaruh film sci-fi ::)) ..emang kesannya kayaknya cuma sugesti tapi pengaruhnya sangat kuat...kalau mau dibahas detil soal sugesti panjang banget..jadi saya kasih gambaran luasnya saja...

bagi yg pernah belajar tenaga dalam tau benar bahwa pernapasan adlah kunci...nah demikian juga dgn tehnik ini..walau boleh saya katakan bahwa pukulan ini justru sebenarnya tidak menggunakan tenaga dalam, tapi murni tenaga luar/fisik yg dikondisikan oleh tenaga dalam...melalui pelemasan otot itu tadi, lalu fokus ke satu titik di tubuh kita yaitu : knuckle jari kelingking/waduh sy gak tau bhs indonesianya knuckle...(sampe nanya sm orang2 kantor..gak ada yg tahu) ini gambarnya aja:(http://) (mo naro gambar gimana caranya ya?)

untuk membuat anchor point dan triggernya: Anda harus berada dalam kondisi yg sangat tenang, sebisa mungkin anda tidak terganggu oleh suara, pandangan maupun pikiran2 yg aneh2 (?) seperti semedi atau seperti kalo lagi sholat (bg yg beragama Islam) nah, setelah itu...bayangkan anda merasakan aliran energi menuju satu titik kecil diujung knuckle kelingking anda...pertahankan perasaan itu...kenali dan hafalkan seperti apa rasanya energi itu saat berada di knuckle kelingking anda...lalu buatlah trigger berupa kata2 untuk diri anda, untuk bisa mendapatkan kondisi ini, kapanpun anda mau...sehingga saat anda butuh, atau sedang mempraktekkan pukulan ini, anda tinggal menyebutkan kata2 yg anda ciptakan itu didalam hati, untuk kembali ke kondisi tenang, namun siap melepas energi dari titik di knuckle kelingking anda...

nah, kalau sudah benar caranya anda akan merasakan aliran energi yg anda fokuskan kesana kapan saja... (bagi yang menganggap saya mengada-ada sampai pada titik bahasan ini...yah mohon maaf...coba dulu..jangan langsung gak percaya.. :w)

2. Posisi kuda2..sebenarnya ada dua, dengan asumsi pukulan dilakukan oleh tangan kanan...A.) posisi kaki kanan depan, bagi yg menghadapi lawan yg jauh lebih besar, dan menginginkan lawan terpental jauh kebelakang, atau B.) posisi kanan belakang yg hasilnya cenderung membuat lawan jatuh terduduk ditempat...

A. posisi kaki dalam kuda2 kanan didepan adalah proporsi 40/60, 40 kaki kiri, dan 60 kaki kanan, sementara tumit kaki kiri diangkat (sedikit menjinjit dibola kaki, untuk kelincahan gerak-->posisi kuda2 JKD BL)

B. posisi kaki untuk kanan belakang tetap 40/60, 60 dikaki kanan 40 di kiri, namun jarak kaki adalah dimana jempol kanan sejajar dengan mata kaki kiri...

3. Semua pelepasan gerak dimulai dari bawah, dimulai dari gerakan kaki...untuk lebih mudah dan lebih umum, saya akan bahas posisi kanan depan (A), dengan asumsi bahwa lawan yg ada dihadapan anda jauh lebih besar dan berat. Ada dua cara juga utk memulai 1. Melangkah 2. Memutar bola kaki (anda gak akan temuin cara yg no.2 di bukunya James Demille, karena untuk kaki kanan depan, dia cuma pakai tehnik melangkah...sementara yg menggunakan tehnik memutar bola kaki diajarkan oleh Larry Hartsell -kalo gak salah - di majalah Inside Kung-Fu). gerakan dimulai dengan kanan depan melangkah diikuti oleh putaran kedalam oleh tumit kaki kiri yang bertumpu pada ujung bola kaki, SECARA BERSAMAAN.

Perlu diingat, sebelum saya melanjutkan...dalam mempelajari gerakan ini, tiap tahapan yg saya jelaskan, bukanlah fase-fase yg dilakukan secara satu persatu, namun dilakukan sekaligus dalam hitungan se PER SEKIAN DETIK saja (meledak) sehingga membentuk rangkaian yg terlihat seperti cuma satu gerakan...nah disinilah, saya sering melihat kawan2 saya gagal...karena DIPIKIRIN!!! yes, seriously...rangkaian gerakan ini bukan utk dipikirin...tapi dijalanin aja...nah kalau ngejalaninnya itu memang harus pake perasaan, kalau tubuh anda memiliki koordinasi yg kuat, mulai dari tumit, bola kaki, pinggang, bahu, sikut, lengan, pergelangan tangan, hingga ujung knuckle jari kelingking...bergerak dalam seper sekian detik disertai dengan ledakan yg dipicu oleh otak...nah..bayangkan saja impact-nya...

4. pinggul..semua beladiri mendasarkan bahwa tenaga untuk hampir semua gerakan berdasarkan bagian tubuh yg satu ini...dalam pukulan ini pun tidak berbeda, namun karena saking cepatnya, gerakannya hampir tidak terlihat, bahkan seakan2 hanya lengan yang bekerja...prinsipnya sama; berputar mendorong lengan dan kepalan, dan merupakan PENGHANTAR UTAMA dari momentum yg diciptakan kaki menuju lengan.

5. Bahu, sikut dan lengan..dalam pukulan ini, boleh dikata bahu, sikut dan lengan dijadikan satu, murni khusus utk mendorong kepalan menuju sasaran, dan menjadi fondasi dari pukulan ini (bukan kaki, aneh memang..tapi memang disini salah satu kuncinya)...bayangkan seperti ini: berat badan anda dipusatkan seluruhnya utnuk dihempaskan ketubuh lawan melalui satu balok kayu yg besar dan kokoh, inilah bahu dan lengan anda...tugas kaki adalah menghantar berat badan anda melaui pinggul, dan tugas bahu, sikut dan lengan sebagai penyampai kepalan tangan anda..makanya harus kuat dan kokoh dibagian ini, karena bahu dan lengan adalah fondasi penahannya...JANGAN menjadi kaku, dan di extend/dipanjangkan penuh...karena impact-nya justru akan terserap oleh pergelangan bahu dan sikut, dan tidak sampai ke pergelangan tangan dan knuckle (tonjolan kali ya?) jari kelingking...

6.Pergelangan tangan dan knuckle jari kelingking...disinilah titik impact terjadi..dan disinilah bagi saya letak ke-genius-an seorang Bruce Lee...
Pergelangan tangan dimulai dengan jari2 menghadap kebawah lalu di'snap' atau diungkit secara mendadak keatas, sehingga knuckle kelingking mengenai target..sejujurnya saya agak kesulitan menjelaskan dalam tulisan..tapi saya coba deh..nah dalam waktu yg bersamaan, saat pergelangan tangan mengungkit keatas, kepalan terbentuk, dan ledakan terjadi..ingat, saya sudah sebutkan sebelumnya, bahwa semua rangkaian gerak diatas adalah SATU gerakan dalam sepersekian detik, sehingga ketika impact terjadi akan terjadi dorongan dan hentakan yg sgt kuat apabila dijalankan dengan benar dimana SEMUA TUMPUAN FOKUS, BERAT BADAN DAN GERAKAN ada pada KNUCKLE JARI KELINGKING....

7.Secara keseluruhan,...Semua rangkaian gerakan bergerak dan selesai dalam waktu yg SAMA..nah, kita sebagai eksekutornya yg tahu, mulai dan berakhir dimana...tapi secara keseluruhan, mulai dari tumit hingga knuckle kelingking, mulai dan berakhir secara bersamaan...bayangkan, pukulan ini memiliki tingkat kerumitan yg sangat tinggi, namun dieksekusi hanya dalam waktu seper sekian detik saja...namun, tetap ada kelemahannya...soal kelemahannya nanti kita bisa bahas lagi..utk sementara mari kita tonton klip BL ini :

http://www.youtube.com/watch?v=NS6aMdskKSo

http://www.metacafe.com/watch/61413/bruce_lee_mastery/

http://www.metacafe.com/watch/357142/bruce_lee_executing_his_one_inch_punch/

perlu diperhatikan, mengapa Bang Bruce kok cuma bisa bikin mental segitu aja kok orang sudah pada kagum ya? coba liat ukuran orang yg dihajar sama Bang Bruce...Guede bro!...nah perhitungan saya, seseorang bisa membuat mental lawan yg ditambah 20-35kg ditambah berat badannya sendiri, misalnya: kalau anda berat 60 kg, anda akan dengan meudah menjatuhkan orang yg beratnya 80-95 kg...bahakan munkin bisa lebih kalau latihannya OK.

Waduh, Puanjang banget ya...nanti kita terusin lagi..semoga bermanfaat.

Salam Silat.

RICO
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: rico.f on 02/05/2008 12:25
Oh ya, teman2, maaf ada sedikit tambahan...

bagi teman-teman yang browsing ke youtube atawa google video dan berbagai macam video lainnya,....

Anda bakal ketemu berbagai macam gaya dan variasi pukulan2 one inch punch dari berbagai master2 beladiri dari berbagai macam aliran dan berbagai metode2 yang terus terang sangat berbeda dgn apa yg saya paparkan diposting saya sebelumnya....namun anda akan mendapatkan versi dari yg asli dari Bruce Lee (ada 3 versi) dan satu video dari Sifu James Demille, yg membuat buku One & Three Inch punch...dimana dia beraksi memukul mental 3 ORANG SEKALIGUS (Ditandem)...

namun mohon maaf...banyak sekali versi yang boleh dikata "agak menyimpang" (bahkan banyak yg salah total...maaf..mohon maaf..bahkan ada yg pura2) dari buku James Demille, yg merupakan salah satu murid pertama Bruce Lee, yg mengkhususkan diri untuk membuat buku tentang pukulan ini...(seperti yg kita tahu banyak murid BL yg membuat buku yg merupakan interpretasi thd ajaran JKD-nya BL, mis: Dan Inosanto dll)

Bahkan Pak James D. tahu benar bahwa BL juga menciptakan pukulan yg berdasarkan konsep 1-3 inch punch tapi versi LONG RANGE yang tidak pernah diajarkan kepada siapapun dan bahkan tidak ter-dokumentasi sama sekali, karena BL khawatir, apabila ilmu Long Range Punch-nya dipelajari orang lain akan menjadi senjata makan tuan yg membahayakan dirinya sendiri...untuk lebih lengkap dan lebih de--l-nya silahkan baca dibukunya Sifu James W. Demille mengenai pukulan ini....

Nah, bagi teman-teman yg menganggap bahwa pukulan ini adalah pukulan dorongan 'biasa' (seperti yg bisa dilihat dari video-video coba-coba, maupun versi master2 bela diri yg lain) saya sangat menganjurkan utk mempelajari benar2 dari bukunya James Demille...karena dari situ akan benar benar berasa bahwa pukulan ini bukan pukulan main-main...

Kalu perlu kita memang harus kopi darat...biasanya apabila dipraktekkan dgn benar, anda akan merasakan knuckle kelingking yang menembus 2 lapis buku telpon yg dipasang didada anda...sampai ketulang punggung...jadi bukan sekedar dorongan saja....

Salam Silat,

RICO FIKRI
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: Cah_Gemblung on 05/10/2008 02:22
Wah konsep power generating-nya mirip dengan HuoShi BaJi...

sebelum memukul keadaan rileks, pukulan bukan memukul tetapi seperti mendorong, power generating dari three power source (San chui li, bener gak nih nulisnya ya...) otot rileks baru sesaat waktu pukulan dilancarkan dan masuk tenaga di ledakkan...

FaJing HuoShi BaJi dasarnya kurang lebih dari sini

(clingak clinguk... semoga gak diomelin... :p )

iya sih katanya yang dah bisa generate pukulan kek gini bisa dorong orang

mirip sama pukulan peremuk tulangnya Chinmi juga ya (kungfu boy) hehehe...
Title: Re: Free Introduction Class Jeet Kune Do - Candradimuka Martial Arts
Post by: qbstudio on 13/11/2008 10:27
Salam untuk praktisi JKD. Menurut saya JKD ini termasuk lentur gerakannya.  [top]