Forum > Tokoh Pencak Silat
Syekh Muhyi dan Syekh Kurdi salah satu tokoh syahbandar
Dolly Maylissa:
Ada yg tau tentang syekh muhyi dan syekh kurdi dari pamijahan? Mohon yg tau,beri tau yah,mungkin ps aliran syahbandar bisa kasih keterangan.
pamanah rasa:
Wah, info dari mana ini kalau Syekh Abdul Muhyi Pamijahan itu salah satu tokoh Syahbandar? Kayanya nggak mungkin deh.
Coba kita cek ya, sambil saya juga nginget2 tentang beliau. Terakhir ziarah ke pamijahan itu tahun kemaren.
Beliau itu yang menyebarkan tarekat Syatariyah di jawa barat, murid dari pendiri tarekat tersebut, yaitu Syehk Abdul Rauf Singkel dari Aceh.
Dari pihak Ayah (Sembah Lebe Warta Kusumah), beliau itu masih memiliki darah bangsawan. Ayahnya adalah keturunan raja Galuh (Pajajaran).
Sedang dari jalur Ibu (Sembah Ajeng Tangan Ziah), masih memiliki garis hubungan keturunan dari Sayidina Husein. Atau keturunan Rasulullah SAW ke 15 dihitung dari Fatimah.
Syekh Abdul Muhyi itu lahir pada 1071 H/1660 M dan wafat di Pamijahan, Bantarkalong, Tasikmalaya, Jawa Barat, 1151 H/1738 M.
ini qoute dari uda parewa...
Ada di thread ' Menyingkap Tabir Sosok Muhammad Kosim - Pendiri Sabandar'
--- Quote from: parewa on 09/05/2007 13:06 ---1. Mama Kosim pergi meninggalkan kampung halamannya sebagai akibat dari Perang Paderi yang melanda Minangkabau pada tahun 1821-1837.
--- End quote ---
Jadi kayanya nggak mungkin kalau beliau itu salah satu tokoh silat Aliran Syahbandar. Kalau salah satu tokoh penyebar aliran Tarekat Syatariyah di Jabar, khususnya Tasikmalaya itu sih bener.
----
Kalau Syekh Kurdi yang anda maksud itu apa Syekh Muhammad Amin Al-Kurdi Al-Irbil ( Tarekat Kholidiyyah)?
bradlee:
TOP - BGT lah Kang Pamanah Rasa [top]
Dolly Maylissa:
Saya memang kurang tau tentang syekh muhyi dan syekh kurdi,yg saya tau di perguruan saya mereka adalah pendekar pendiri pstd syahbandar justru mama sabandar gak termasuk salah satu pendirinya.
Lengkapnya ad 7 pendirinya
1.Rd. Mama karta
2.syekh muhyi
3.syekh kurdi
4.ki asnawi dari caringin
5.ki romli dari caringin
6.eyang idris
7.kyai M. Husaeri
saya belum bnyak tau tentang mereka karena guru besarnya sudah lama meninggal jauh sebelum saya bergabung dng perguruan itu.
Terima kasih atas infonya,semoga apa yg saya tulis sekarang ini hanya akan menambah pengetahuan saja bukannya menambah perdebatan.
kisawung:
Rd. Mama Karta sudah saya jelaskan sejarahnya mengutip keterangan dari buku karangan Abah MH Syarif di thread sebelah.. :D
menurut yg saya pahami ialah, rata2 pendekar Sabandar banyak yg menyukai mengikuti aliran Thareqat mana saja. bisa ke Naqsyabandiyyah, bisa ke Qodiriyyah wan Naqsyabandiyah, bisa ke Samaniyyah, bisa juga ke Syattariah.
maka sebagai rasa penghormatan, selain hadiah fatihah kepada para pendekar Sabandar sebelumnya, juga hadiah Fatihah mutlak kepada para Mursyid Thareqat yg diikutinya.
sehingga menimbulkan anggapan, seolah Muryid thareqat juga ialah beraliran Sabandar. Padahal sebenarnya tidak demikian.
terima kasih atas masukannya sahabat dolly [top]
Navigation
[0] Message Index
[#] Next page
Go to full version