+-

Video Silat


Shoutbox

30/12/2023 22:12 anaknaga: Mudik ke Forum ini.
Mampir dulu di penghujung 2023..
07/11/2021 17:43 santri kinasih: Holaaaaas
10/02/2021 10:29 anaknaga: Salam Silat..
Semoga Sadulur sekalian sehat semua di Masa Pandemi Covid-19. semoga olah raga dan rasa dapat meningkatkan daya tahan tubuh kita. hampur 5 tahun tidak ada yang memberikan komen disini.
23/12/2019 08:32 anaknaga: Tidak bisa masuk thread. dah lama tidak nengok perkembangan forum ini.
salam perguruan dan padepokan silat seluruh nusantara.
02/07/2019 18:01 Putra Petir: Akhirnya masuk jua... wkwkwk
13/12/2016 10:49 Taufan: Yuk ke Festival Kampung Silat Jampang 17-18 Desember 2016!!!
20/09/2016 16:45 Dolly Maylissa: kangen diskusi disini
View Shout History

Recent Topics

Berita Duka: Alamsyah bin H Mursyid Bustomi by luri
10/07/2022 09:14

PPS Betako Merpati Putih by acepilot
14/08/2020 10:06

Minta Do`a dan bimbingan para suhu dan sesepuh silat :D. SANDEKALA by zvprakozo
10/04/2019 18:34

On our book: "The Fighting Art of Pencak Silat and its Music" by Ilmu Padi
13/03/2017 14:37

Siaran Radio ttg. Musik Pencak Silat di Stasiun "BR-Klassik / Musik der Welt" by Ilmu Padi
12/01/2017 16:19

Tentang buku kami: "The Fighting Art of Pencak Silat and its Music" by Ilmu Padi
17/10/2016 20:27

Hoby Miara Jin by anaknaga
19/09/2016 04:50

TALKSHOW SILAT - Silat Untuk Kehidupan by luri
22/06/2016 08:11

Thi Khi I Beng by aki sija
17/08/2015 06:19

[BUKUTAMU] by devil
09/06/2015 21:51

Daftar Aliran dan Perguruan di Indonesia by devil
01/06/2015 14:01

SILAT BERDO'A SELAMAT by devil
01/06/2015 13:59

Persilatan Jurus Lima (Sabandar) by Marsudi Eko
14/05/2015 19:36

Kebugaran Merpati Putih by mpcrb
22/04/2015 16:16

PAWAI JAMBORE PENCAK 2015 by luri
20/04/2015 16:20

SilatIndonesia.Com

Author Topic: WUSHU for COMMUNITY  (Read 4526 times)

goginebulana

  • Anggota Senior
  • ****
  • Thank You
  • -Given: 0
  • -Receive: 11
  • Posts: 311
  • Reputation: 27
  • peace and universal
    • Email
  • Perguruan: Harmony Wushu Indonesia
WUSHU for COMMUNITY
« on: 11/01/2009 23:53 »
disini cerita untuk para pecinta Wushu di Nusantara.... Wushu for Community

tentang fungsi Wushu bagi masyarakat kita, tempat dimana saya hidup dan tinggal.
menjadi visi dan misi Ayah dan Pamanku sejak awal kemerdekaan.

Wushu berkembang sejak para perantauan datang ke nusantara, dalam bentuk Wushu apapun, percampuran menjadi  apapun, perubahan Wushu kedalam bentuk apapun...

intisari dari Wushu tetap tidak berubah sejak manusia pertama kali mulai berlatih Wushu, yaitu...

Wushu untuk kesejahteraan dan kemakmuran segenap masyarakat. Bukan untuk perang, bukan untuk kehebatan, bukan untuk kemenangan, bukan unutk kesaktian, bukan untuk kehormatan. Tapi untuk hidup secara layak manusia beradab sehat sejahtera mental dan jasmani!!

Kho Ping Hoo telah berusaha semaximal mungkin dan dengan cukup berani dan nekat ( di zaman Orde Baru ) menulis berbagai ilmu Wushu yang disirat suratkan dalam bentuk cerita sederhana untuk segenap masyarakat Indonesia.

Beliau dengan giat, dan berani mengambil resiko, ikhlas setulus tulusnya demi harta warisan Wushu untuk kesejahteraan masyarakat nusantara tempat ia lahir hidup dan dikuburkan.

Dalam segenap buku beliau menekankan/menggambarkan nilai utama , yaitu nilai idealis seorang pendekar/alias manusia. yaitu...selalu berjuang demi kebenaran dan kemakmuran rakyat. Dalam politik dan bernegara, ratusan cerita Kho Ping hoo bukan untuk menghibur saja dan memberi inspirasi, tapi juga memberi edukasi peradaban yang humanis kepada masyarakatnya. Tidak sedikit jutaan pembacanya terlepas dari daging dan kulit belajar nilai nilai ini dan membawa dalam kehidupannya.

Perjuangan ini bukanlah akan berhenti di cerita buku membusuk di lemari..  kata ayah mewanti wanti kami.
Roh alias semangat serta IDEnya tetap akan masuk ke setiap orang terpilih/berjodoh untuk diteruskan.

Tanpa kebetulan perkembangan Wushu di negara asalnya pun........tidak terlepas dan melenceng dari sari patinya!!
...Jendral IGK Manila membawa Wushu masuk secara resmi untuk pertama kalinya ke Indonesia tahun 1992.

Jasa para pendekar kiranya tidak hilang dan tetap hidup, walau tak terlihat tetapi nyata bagi kesejahteraan rakyatnya. Sejahtera bukan dalam arti uang tapi arti kesejahteraan untuk.....Moral serta Intelektual itu sendiri.

Wushu sejak engkongku dulu ditekankan... Wushu menjadi visi misi peradaban humanis yang terlepas dari semua suku aliran dan ras perguruan guru besar atau apa saja... untuk dipersembahkan pada dunia. Karena Wushu itu bukan tentang kulit dan kacang, tapi tentang roh tanaman kacang tersebut!!

Prinsip2 yang harus dipegang teguh oleh setiap praktisi Wushu dalam mengembangkan Wushu :

( hanya poin-poin cerita argumen ku.. )
1.Wushu haruslah memberi edukasi tentang berharganya nilai kehidupan!
bukan mengajari Wushu untuk saling berkompetisi menghancurkan tapi untuk saling membangun kehidupan!

2. Memberi edukasi tentang moral, dan cara berpikir serta karakter yang sehat manusia beradab/kesehatan mental.
kontribusi menjadi masyarakat berakal sehat,logis, berguna bermanfaat, dan jelas rimbanya.

3.memberi kesehatan jasmani, bukan merusak jasmani baik penempaan diri apapun bentuknya.

4. Memberi pengarahan filosofi manusia poin 1-3 diatas....ke dalam aplikasi tehnik..... tentang arti menyerang, dan bertahan dalam semua tehnik tangan kosong maupun senjata. bukan sekedar tehnik yang berfilosofi binatang bebaju manusia alias siluman.

5.Memberi keteraturan masyarakat pecinta Wushu yang jelas, rencana,tujuan yang mau dicapai, visi dan misi yang humanis dan terprogram.







Bila anda peWushu yang....
1.Terikat akan kemenangan, kehormatan, kehebatan, juara, kesaktian,... dsbagainya..
2.Tidak memberi kontribusi edukasi logis, akal sehat, bermanfaat dan berguna..bagi masyarakat...
3.Menempa diri dalam bentuk yang merusak kesehatan...
4.Mengajarkan/mempelajari tehnik tehnik bela diri berbahaya tanpa filosofi/tujuan humanis...
5.Tidak memberi keteraturan yang jelas untuk masyarakat sekitar anda..

maka buku cerita Kho Ping Hoo wajib dibaca anda..  [top]  ada yang bilang baca kungfu boy dan kenji, tapi menurutku lagenda pulau es/bukek sianshu dan turunannya lebih dalam dari itu, lebih murah pula...! bisa didown load lagi!!

Ada pepatah.. orang tua...dimana ada orang yang berilmu tinggi/sakti, masyarakat di sekitarnya akan juga menjadi terbantu kemakmurannya ( bukan uang saja tapi juga nilai peradabannya )
terbukti pada kisah raja raja dulu.. Majapahit, ataupun Dynasti China.

Karena kata orang tua.... orang sakti tidak akan membiarkan sesamanya hidup dalam kemiskinan ( bukan arti uang saja )

Kata orang tua... ilmu tinggi bukan menghebatkan diri atau mensaktikan diri.. tapi ilmu yang tinggi terbukti dapat mensejahterakan rakyatnya..
inilah ilmu jendral Wushu dan ilmu Raja - Raja kerajaan Indonesia zaman dulu..

berbeda dengan umumnya peWushu sekarang yang jarang sekali fokus memperdalam level ilmu ini, dan berfokus hanya pada poin diatas tersebut..
menjadi tanggung jawab kita untuk meneruskan visi misi ini.

WUSHU for COMMUNITY, human civilization...! not only for MARTIAL ARTS.


gogi
www.harmonyWUSHUindonesia.com




 

goginebulana

  • Anggota Senior
  • ****
  • Thank You
  • -Given: 0
  • -Receive: 11
  • Posts: 311
  • Reputation: 27
  • peace and universal
    • Email
  • Perguruan: Harmony Wushu Indonesia
Re: WUSHU for COMMUNITY
« Reply #1 on: 12/01/2009 00:23 »
catatan..
buku Kho Ping Hoo adalah orang Indonesia asli Sragen  Solo.. karena neneknya adalah seorang pribumi asli. Kakek nenek saya sudah tidak bisa bahasa china lagi, hanya bahasa Jowo tok.

buku Kho Ping Hoo tentang filosofi dan Wushu/kungfu/silat ini,........ditulis sebelum buku Kenji Goh dan Kungfu Boy ataupun komik Jepang mana pun lahir...

bahkan mungkin Orang Indonesia lebih tua dan lebih faham dari pada pemahaman orang Jepang terhadap ilmu Wushu China. ( pendapatku loo.. )


karenanya mbok yaa... teman teman ...Kita harus menggali lebih dalam terhadap sejarah ini... !!!  [gelas]

Ranggalana

  • Calon Pendekar
  • *
  • Thank You
  • -Given: 1
  • -Receive: 1
  • Posts: 652
  • Reputation: 81
  • sastra jendra hyu ning rad pangruwating diyu
    • Email
Re: WUSHU for COMMUNITY
« Reply #2 on: 12/01/2009 07:39 »
Kho Ping Ho sudah berjasa menyebarkan kata silat ke seluruh Nusantara, menanamkan nilai dan pengetahuan silat juga. Kenapa setelah dinamakan silat, sekarang dikembalikan kepada wushu? Bukan apa-apa sih, tetapi di luaran, nama silat sebagai teknik beladiri sangat lebih dianggap daripada nama wushu, yang dikatakan hanya indah tetapi tidak efektif untuk beladiri.

Salam hangat,
Bram
batu kali jadi candi, duka jadi puisi, jagal jadi wali

goginebulana

  • Anggota Senior
  • ****
  • Thank You
  • -Given: 0
  • -Receive: 11
  • Posts: 311
  • Reputation: 27
  • peace and universal
    • Email
  • Perguruan: Harmony Wushu Indonesia
Re: WUSHU for COMMUNITY
« Reply #3 on: 12/01/2009 12:48 »
Terima kasih atas tanggapannya mas Bram,


dulu om Ping Hoo mau pakai nama kungtao, kungfu, wukung,wushu dll.... tapi kecintaan beliau dengan nusantara telah menjadi darah dagingnya. Beliau memakai nama silat... dalam sepak terjang beliau..

bukan nama memakai kungfu atau wushu atau kungtao, atau sebagainya..... sebelum tahun 1965pun, beliau telah menggunakan nama silat, untuk bela diri China yang dia gambarkan hingga akhir hayatnya.

Ini bukti kecintaan beliau terhadap nusantara, beliau mengirimkan pesan pembauran kepada seluruh teman teman, relasi, praktisi kungfu/kungtao senusantara, dan orang tionghoa ataupun keturunan.....

.....untuk membaur,bercampur dan bersatu menjadi bangsa Indonesia yang kokoh!! bersatu semnagat beliau dengan misi kemerdekaan 1945 semangat Sukarno presiden RI saat itu!

Beliau konsisten dengan cerita silatnya hingga tahun 1994 wafatnya, juga cerita silat jawa yang juga ditulisnya....

sayang beliau tidak sempat melihat perkembangan Wushu di tahun 1992an hingga hari ini, Wushu Indonesia mampu bersaing dengan 85 negara di dunia, menjadi juara dunia resmi. Juga beliau tidak sempat melihat kembali barongsai dan perkembangannya di tahun 2000 oleh Presiden GusDur saat itu.

Ayah saya pun memakai nama Silat, yaitu Silat Laras Jagad ( mungkin mas Bram bisa lihat sejarah Harmony Wushu di web aku). Ayah saya juga sangat mencintai dan mengagungkan budaya nusantara, kerajaan kerajaan Jawa kuno....berbagai keris dan buku pencak versi inggris menjadi koleksinya.

tahun 1980 beliau memulai Silat Laras Jagad ( artinya harmonis ) walau tidak bisa berkembang banyak di Papua, Tak jarang beliau menjalin persahabatan dengan perguruan silat di Papua. Masih ada toya kayu besi, hadiah dari perguruan Merpati Putih kalau tidak salah, sewaktu di Papua,dan dengan cabang beladiri lainnya.

Tapi perekembangan silat mandarin ini telah putus sekian puluh tahun dengan yang di negara asalnya, berbeda dengan perkembangan sebelum tahun 1965. Dimana bebas berkembang dan bersatu.

Setelah ini, silat mandarin seolah terkubur dan musnah serta kehilangan tempat dan relasi, kehidupan yang berat terjepit........menjadi beban berat untuk mengembangkan kembali silat ini. hanya beberapa yang masih bertahan seperti PGB, Perisai Diri, Naga Mas, Garuda Mas. tapi itu pun telah putus hubungan dengan perkembangan di negara asalnya, dan tak dapat berkembang banyak di tanah air.

Setelah tahun 1992, konsep Wushu yang sistematis sempurna dan lengkap dan matang menghadapi globalisasi dunia, masuk ke Indonesia..... Setelah terjepit,terputus/mati suri sekian puluh tahun Silat mandarin Indonesia lahir kembali secara asli resmi dari IBUnya yang asli ini.istilahnya sekarang kembali menyusu pada ibunya.






Untuk pernyataan mas Bram Wushu dianggap tidak efektif untuk bela diri.... hmmm...
mungkin mas Bram harus lebih banyak mencari info dan menggali lebih dalam.

Pada SEA Games 2007,untuk pertama kalinya dalam sejarah.... tim Pencak Silat Indonesia melakukan uji coba 1 bulan ke negeri TiongKok, waktu itu kebetulan berbarengan dengan saya.. di universitas Wushu Shanghai... Waktu itu juga dengan tim pemantau dari  KOPASUS, berhubung mayjen TNI bpk. Tono Suratman mantan ketua Wushu Dki  berteman dekat dengan bpk. Jendral Prabowo.
mas Bram bisa mengorek informasi lebih dalam dengan mereka teman teman.....,apakah Wushu itu tidak efektif alias hanya indah kembang semerbak harumnya? hehehe  ::) perlu  dikaji lagi mas Bram.Ditunggu infonya.

Juga perkembangan pencak silat Vietnam yang sangat cepat, saya belum pernah kesana tapi dari info teman teman.. mereka banyak menyadur sistem Wushu China. karena kemiripan yang sangat luar biasa mirip antara Silat Vietnam dan Wushu, dan kedekatan geografis Vietnam.

demikian..
gogi
www.harmonyWUSHUindonesia.com





 

Powered by EzPortal